Tulisan yang berada di blog ini terdiri dari berbagai tulisan yang ditulis dengan asal-asalan. Maksudnya asal dari segala macam asal, seperti asal nulis, asal kena, asal jadi, asal enak, asal mood, asal ingin, asal dibaca, asal berguna, dan asal-asal yang lain. Namun bukan asal jiplak, asal nyalin, asal nyadur atau asal yang bisa merugikan orang lain. Siapapun boleh mengomentari, membaca, menyalin, mencetak, mempublikasikan, menerbitkan, ataupun hal yang senada dengan itu tapi harus ingat akan pencantuman nama penulis dan alamat blog ini dalam media yang digunakan untuk pelaksanaan hal atau proses tersebut.

Sabtu, 10 April 2010

bumi bermuka suram

Bumi menggeliat bermuka suram

laut menepuk pundak ulama

awan menikam harimau tidur

guratan embun menyentuh daun tebu


hamparan danau darah berbatu

gagak putih hilangkan haus

pohon pisang berkaca-kaca

kayu meranti hindari api


coban meraung matikan nadi

rumput hitam diterpa angan

gundukan pasir menanti hari

Tidak ada komentar:

Posting Komentar